Bukan Porno





 
Palembang (ANTARA) - Sriwijaya Football Club optimistis menjaga tren positif pada laga Liga Super Indonesia 2010-2011 melawan Persatuan Sepak Bola Indonesia Jakarta di Jakarta, Selasa (2/11), kata Presiden SFC H Dodi Reza Alex.
Menurut Alex yang dihubungi dari Palembang, Senin, keyakinan itu didasari hasil positif yang diraih pada laga tandang melawan PSPS di Pekan Baru, Sabtu (31/10).
"Kami optimistis tren positif ini dapat dijaga, apalagi kemenangan yang diperoleh itu adalah kemenangan laga tandang yang pertama, dan sangat jarang terjadi pada kompetisi di Indonesia," kata Dodi.
Sriwijaya FC meraih tiga kemenangan beruntun dari lima laga yang telah dijalani. Ketiganya, didapat dari dua laga kandang yakni melawan PSM Makassar dan Persiba Balikpapan, dan satu kemenangan lagi diperoleh dari laga tandang melawan PSPS Pekan Baru.
Sementara, dua laga awal yang merupakan laga tandang yakni melawan Deltras Sidoarjo dan Persela Lamongan, sama sekali tidak mampu memetik poin.
"Keberhasilan meraih kemenangan pertama pada laga tandang saat melawan PSPS, dapat dijadikan motivasi sendiri bagi tim bahwa sebenarnya mampu berjaya di kandang lawan asal mau bekerja keras," ujar putra sulung Gubernur Sumsel ini.
Sehingga, dia pun semakin optimistis "Laskar Wong Kito" mampu memetik kemenangan melawan "Macan Kemayoran", julukan Persija, meskipun tim itu meraih kemenangan pada laga terakhir yakni memukul telak Persib Bandung 3-0 (30/10).
"SFC dan Persija saat ini sama-sama bermodal positif. Tapi, saya yakni jika pemain mau berkerja keras dan pantang menyerah seperti menghadapi PSPS, kita akan menang," kata dia.
Apalagi, menurut penilaiannya, kondisi tim yang terhindar dari pemasalahan teknis dan non-teknis dapat menjadi dasar untuk bermain baik pada laga nanti.
"Kondisi tim sudah kondusif karena krisis pemain telah berakhir. Selain itu, kami pun telah memenuhi semua kebutuhan pemain seperti gaji dan bonus. Kami berharap pemain mau "ngotot" lawan Persija nanti," ujar dia.




No comments for "Sriwijaya FC Optimistis Jaga Tren Positif"!